Jangan beriklan di Facebook

16.30.00 Deep Talk With Mee 0 Comments

Menurut sebuah studi yang dilakukan Yahoo Kanada, media sosial internet bukanlah sarana tepat untuk membangun reputasi brandStudi ini mengungkapkan, dari 2.000 responden yang survei, hanya 12% yang mempercayai reputasi produk yang dijual lewat Twitter atau Facebook.
Sedangkan sebanyak 43% narasumber mengaku lebih percaya promosi langsung lewat teman. Selain promosi langsung lewat teman, ternyata banyak orang menilai sarana efektif kdua adalah koran (32%) dan ketiga adalah televisi (31%).
Survey online yang dilakukan Yahoo ini juga mengungkapkan salah satu sumber informasi produk yang utama adalah situs perusahaan.
Sebanyak 40% konsumen menilai sumber informasi terbaik sebuah perusahaan adalah situs resminya, sementara hanya 26% yang mengandalkan halaman Facebook atau blog.
Beriklan di televisi dan media cetak dianggap 15% lebih informatif dibanding iklan di media sosial internet.
Jadi kesimpulannya, suatu merek dagang lebih baik mengiklankan produk dengan cara komunikasi traditional. Di saat banyak orang ramai-ramai beriklan di media sosial internet, ternyata televisi, material cetak, dan rekomendasi teman atau keluarga lebih efektif membangun reputasi merek dagang.
sumber : inilah.com

0 comments: